
Banjarbaru, introgator.com – Dinas, Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Diskominfo SP) Kabupaten Murung Raya (Mura) melalui Bidang Pengelolaan Informasi dan Komunikasi (PIKP) Humas Pemda dalam hal ini Kepala Bidang PIKP, Hendry Januardy, Pranata Humas, Rinaldi, Analis Kebijakan, Nofriandy Imanuel dan Staf PIKP, Gunawan menghadiri Acara Puncak Hari Pers Nasional (HPN) 2025, puncak peringatan HPN tahun 2025 yang berlangsung di kawasan kantor Gubernur Kalimantan Selatan, Banjarbaru, Minggu (9/2/2024).
Dalam sambutannya, Menteri Kebudayaan Republik Indonesia, Fadli Zon mengatakan peran pers sangat penting dalam kehidupan karena pers penjaga memori kolektif bangsa. Ia menyebutkan pers yang baik, adalah pers yang mengajar dan mendidik, bukan hanya mengabarkan.
Fadli Zon mengajak insan pers merenungkan kembali peran pers dalam menjaga kedaulatan bangsa, dan penjaga ketahanan sosial.
Pers punya peran strategis dalam menjaga kedaulatan pangan. Bukan hanya mengabarkan, tapi mengawal kebijakan, dan mengawasi transparansi dalam sektor vital dan pangan.
“Tanpa jurnalisme yang berbasis data, masyarakat bisa terjebak dalam disinformasi, serta tanpa narasi yang kuat kearifan pangan lokal bisa terkikis oleh globalisasi,” tuturnya.
Dikesempatan yang sama, Ketua Umum PWI Pusat Hendry Ch Bangun mengatakan PWI ingin kembali ke jati diri untuk aktif menjaga kedaulatan bangsa. PWI merah putih dan NKRI harga mati.
Pers harus menjaga kedaulatan bangsa merupakan warisan yang diturunkan para pendahulu berdasarkan keputusan Kongres PWI Pertama, 9 Februari 1946 di Solo.
Salah satunya adalah mendukung Program Ketahanan Pangan yang menjadi unggulan Presiden Prabowo Subianto. Dukungan ini, lanjut Hendry Ch Bangun bukan berarti mengekor.
“Kita tidak mengekor, tapi melayangkan kritik dengan memberi solusi untuk mencari kebaikan,” ujar Hendry Ch Bangun.
Hendry juga mengatakan jurnalis lahir bukan hanya bicara jurnalistik di atas meja. Akan tetapi menjaga kedaulatan bangsa yang ujungnya kemandirian khususnya dari impor pangan.
“Kami juga terus memperbaiki internal dengan meningkatkan kualitas wartawan salah satunya uji kompetensi,” ujarnya.
Sementara itu, Gubernur Kalsel, H Muhidin melalui Plh. Sekretaris Daerah, Muhammad Syarifuddin menyampaikan rasa bangga dan kehormatan atas kepercayaan yang diberikan kepada Kalsel sebagai tuan rumah untuk kedua kalinya dalam lima tahun terakhir.
“Atas nama Pemprov Kalsel, kami mengucapkan selamat datang kepada pimpinan lembaga tinggi Negara, pejabat Kementerian Kabinet Merah Putih, para Gubernur, Bupati, Walikota, jajaran TNI-Polri, para pengusaha, tokoh pers, pimpinan media, serta seluruh peserta HPN 2025,” tuturnya. (Red)